Soal UTBK SBMPTN Ekonomi 2017

Diposting pada

Hai Masukptn.id, sudah siapkah kamu menyambut seleksi akbar, SBMPTN? Atau justru kamu masih bingung mencari soal-soal SBMPTN? Bagi kamu yang saat ini masih bingung mencari soal-soal SBMPTN, tampaknya kamu berada di artikel yang tepat, nih

Kali ini, Masukptn.id akan membahas latihan soal SBMPTN Ekonomi TKD SOSHUM 2017. Kabar baiknya, latihan soal yang disediakan Masukptn.id, lengkap dengan jawaban beserta pembahasannya, lho. Semakin penasaran? Yuk, segera kerjakan soalnya!

Latihan Soal 1

Hal berikut yang tidak penting bagi keberadaan ilmu ekonomi adalah…

  1. optimalisasi tujuan
  2. kesetiakawanan tinggi
  3. perilaku manusia yang rasional
  4. ketidakterbatasan kebutuhan manusia
  5. kelangkaan sumber daya ekonomi

Jawaban: B

Pembahasan:

Dalam ilmu ekonomi, inti masalah yang menjadi kajian adalah ketidakseimbangan antara kebutuhan manusia yang sifatnya tidak terbatas dengan ketersediaan alat pemuas kebutuhan (sumber daya ekonomi) yang jumlahnya terbatas. Hal itulah yang menyebabkan terjadinya kelangkaan (scarcity). 

Oleh sebab itu, manusia diharapkan mampu untuk memilih atau mengambil keputusan dari berbagai alternatif pilihan yang tersedia secara rasional guna mengoptimalisasi tujuan yang diinginkan. Itulah alasan mengapa ilmu ekonomi dikatakan sebagai ilmu yang mempelajari perilaku manusia dalam memilih dan menciptakan kemakmuran.

Jadi, hal yang tidak penting bagi keberadaan ilmu ekonomi adalah kesetiakawanan tinggi.

Latihan Soal 2

Gempa bumi yang melanda di berbagai belahan dunia telah mengakibatkan kebocoran sumur-sumur minyak bumi di laut, sehingga mengganggu keseimbangan pasar minyak mentah dunia, karena…

  1. permintaan bertambah dan harga keseimbangan akan meningkat
  2. permintaan berkurang dan harga keseimbangan akan turun
  3. permintaan bertambah sedangkan penawaran berkurang sehingga harga keseimbangan tidak dapat diprediksi
  4. penawaran berkurang dan harga keseimbangan akan meningkat
  5. penawaran bertambah dan harga keseimbangan akan turun

Jawaban: D

Pembahasan:

Kebocoran sumur-sumur minyak bumi di laut yang disebabkan oleh gempa bumi dapat mengganggu keseimbangan pasar minyak mentah dunia. Dampak yang dapat dirasakan adalah turunnya lifting (produksi) minyak mentah dunia yang dialami oleh negara-negara penghasil minyak. Hal ini menyebabkan produsen minyak akan mengurangi penawaran minyak mentah dunia sehingga menyebabkan harga keseimbangan mengalami kenaikan.

Jadi, penawaran berkurang dan harga keseimbangan akan meningkat.

Latihan Soal 3

Jika diketahui harga benang Rp6.000; kain Rp12.000; pakaian jadi Rp20.000; kapas Rp2.000; dan penyusutan aktiva Rp500; maka pendapatan nasional adalah…

  1. Rp20.000
  2. Rp18.000
  3. Rp10.000
  4. Rp40.000
  5. Rp14.000

Jawaban: A

Pembahasan:

Pendapatan nasional dapat dihitung dengan menggunakan salah satu pendekatan yaitu pendekatan produksi. Untuk menghindari perhitungan ganda (double counting), hitunglah nilai tambah dari setiap sektor ekonomi. Berdasarkan soal, maka besarnya pendapatan nasional adalah sebagai berikut.

Jadi, pendapatan nasionalnya adalah Rp20.000.

Latihan Soal 4

Berikut ini yang tidak termasuk dalam lembaga yang kegiatan pengaturan dan pengawasannya dilakukan oleh OJK adalah…

  1. perbankan
  2. leasing
  3. asuransi
  4. pasar modal
  5. sekolah akuntansi

Jawaban: E

Pembahasan:

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) adalah lembaga Negara yang dibentuk berdasarkan Undang-undang Nomor 21 Tahun 2011 yang berfungsi menyelenggarakan sistem pengaturan dan pengawasan yang terintegrasi terhadap keseluruhan kegiatan di dalam sektor jasa keuangan baik di sektor perbankan, pasar modal, dan sektor jasa keuangan non bank. Lembaga ini bersifat independen dan bebas dari campur tangan pihak lain.

Jadi, yang tidak termasuk dalam lembaga yang kegiatan pengaturan dan pengawasannya dilakukan oleh OJK adalah sekolah akuntansi.

Latihan Soal 5

Dalam jangka panjang, hasil keseimbangan di pasar persaingan sempurna dan pasar persaingan monopolistik adalah sama dalam hal keuntungan yang diterima produsen.

SEBAB

Dalam pasar persaingan monopolistik, produsen menghasilkan barang yang tidak ada pengganti terdekatnya sehingga harga produknya bersifat price maker.

  1. Jika pernyataan benar, alasan benar, dan keduanya menunjukkan hubungan sebab akibat.
  2. Jika pernyataan benar, alasan benar, dan keduanya tidak menunjukkan hubungan sebab akibat.
  3. Jika pernyataan benar dan alasan salah.
  4. Jika pernyataan salah dan alasan benar.
  5. Jika pernyataan dan alasan keduanya salah.

Jawaban: C

Pembahasan:

  • Pada pasar persaingan sempurna dan pasar persaingan monopolistik, kedua jenis pasar tersebut dalam jangka panjang akan memperoleh laba normal. Hal ini disebabkan karena adanya persamaan ciri pada kedua pasar tersebut, yaitu mudah untuk keluar/masuk pasar (free entry and exit) sehingga akan sama-sama memperoleh laba normal (normal profit). (Pernyataan benar)
  • Pasar persaingan monopolistik adalah pasar yang terdiri atas banyak penjual yang menghasilkan barang berbeda corak (terdiferensiasi). Artinya, di pasar persaingan monopolistik ada begitu banyak barang pengganti terdekat. (Alasan salah)

Jadi, pernyataan benar dan alasan salah.

Latihan Soal 6

Negara Antah Berantah mengeluarkan kebijakan untuk menjual produk otomotifnya dengan harga yang lebih murah di negara Sunyi Senyap dibandingkan harga di dalam negeri sendiri. Kebijakan ini dikenal dengan sebutan…

  1. tax amnesty
  2. dumping
  3. cukai
  4. embargo
  5. subsidi

Jawaban: B

Pembahasan:

Politik dumping yaitu politik dagang yang menetapkan harga jual di luar negeri lebih murah dibandingkan harga jual di dalam negeri untuk jenis barang yang sama. Tujuannya adalah untuk menguasai pangsa pasar negara yang bersangkutan.

Jadi, kebijakan tersebut dinamakan sebagai dumping.

Latihan Soal 7

Berikut ini merupakan karakteristik pada pasar monopoli dan persaingan monopolistik dalam jangka pendek…
(1) hambatan masuk pasar tinggi
(2) kuantitas yang dijual tinggi
(3) harga di atas marginal cost
(4) harga sama dengan marginal cost

Sumber: SPMB, 2007

  1. jika (1), (2), dan (3) yang benar
  2. jika (1) dan (3) yang benar
  3. jika (2) dan (4) yang benar
  4. jika hanya (4) saja yang benar
  5. jika semua jawaban benar

Jawaban: B

Pembahasan:

Pasar monopoli adalah pasar yang dikuasai oleh satu produsen atau penjual. Sementara pasar monopolistik adalah pasar yang dikuasai oleh banyak penjual dan menjual produk yang terdiferensiasi. Dalam jangka pendek, karakteristik pada kedua pasar tersebut adalah sebagai berikut.

  • Hambatan masuk pasar tinggi.
  • Harga (P) di atas marginal cost (MC), sehingga
    P = MC hanya akan terjadi dalam jangka panjang.
  • Harga (P) sama dengan marginal revenue (MR).

Jadi, (1) dan (3) yang benar.

Bagaimana Masukptn.id, apakah kamu sudah mulai paham mengerjakan latihan soal SBMPTN Ekonomi TKD SOSHUM 2017 di atas? Agar pemahamanmu semakin terasah, sering-seringlah mengerjakan latihan soal. Ingat, selangkah lagi kamu akan memasuki PTN impian. 

Untuk mendukung kesuksesanmu masuk PTN, Quipper Video hadir dengan Paket Intensif UTBK SBMPTN 2020. Semua kebutuhan sudah tersedia di dalamnya, mulai dari materi persiapan, materi pemantapan, latihan soal, bank soal, hingga pembahasan lengkapnya. Jadi, tunggu apalagi. Yuk, gabung Quipper Video sekarang!

https://www.masukptn.id/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *